Jumat, 07 Juni 2019

E M B U N

aku
enggan
gugur
dingin mengekalkan kesunyian
udara pun gemetar disiksa
keraguan
malam terlalu gelap
untuk tersingkap
matahari tergesa berlari meninggalkan
pagi
: sepotong hati diam terpaku
tersihir dan membisu
aku
akan
menjadi
batu
dan menghujani kulit bumi
dengan seribu cerita basi
duka cita tak terkatakan
telah menggores warna pada
layu dedaunan
: masih tersisakah sepenggal rindu
kala hati retak
menghantam waktu dan berlalu
sebagai debu ….


Agats – Asmat, 27 Mei 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

--Korowai Buluanop, Mabul: Menyusuri Sungai-sungai

Pagi hari di bulan akhir November 2019, hujan sejak tengah malam belum juga reda kami tim Bangga Papua --Bangun Generasi dan ...